![]() |
Bersam Kepala Sekolah KB-TKIT Al Uswah |
Dalam Kegiatan tersebut anak-anak KB-TKIT Al-Uswah Bangil menerima edukasi dari beberapa narasumber ahli. Narasumber yang hadir
meliputi dokter Spesialis Anak, dokter gigi, psikolog, serta Ahli Gizi, ada juga edukasi cuci
tangan yang sangat penting untuk menjaga kebersihan dan kesehatan anak-anak.
Dokter gigi drg. Windhi Tutut
Maulindha yang hadir memberikan penjelasan tentang pentingnya menjaga kesehatan
gigi dan mulut. Dengan menggunakan alat peraga yang menarik, ia mengajarkan
cara menyikat gigi yang benar serta manfaat dari menjaga kebersihan gigi sejak
dini. Para siswa terlihat antusias dan aktif bertanya kepada dokter mengenai
perawatan gigi yang baik.
Yulis RahmawatiI,
M.Si.,M.Psi.,Psikolog yang turut hadir juga memberikan materi tentang
pentingnya menjaga kesehatan mental dan emosi anak-anak. Menyampaikan
pengetahuan tentang rumah sakit rumah sakit bangil, serta Mengajarkan bagaimana
cara berinteraksi dengan teman dan keluarga secara baik serta memberikan
pemahaman tentang perasaan, yang dapat membantu anak-anak mengenali dan
mengungkapkan emosi mereka dengan sehat. Serta mengisi story telling sebagai
penutup.
![]() |
Giat Edukasi oleh Narasumber |
![]() |
Penyampai hadiah (Kado) ke para dokter |
Kegiatan peringatan Hari Pahlawan ini diharapkan dapat menanamkan nilai-nilai kesehatan, kebersihan, dan kepahlawanan sejak dini pada anak-anak. Para guru dan orang tua yang mendampingi juga mengapresiasi acara ini karena mampu memberikan dampak positif yang mendalam bagi perkembangan siswa. "Semoga semangat kepahlawanan ini terus tertanam dalam jiwa anak-anak dan mereka bisa menjadi pahlawan bagi diri sendiri serta lingkungan di sekitarnya," tutup dr. Darmi dalam sambutannya.
Penulis : Neny Rahmawati (Mahasiswa Magang
UMSIDA)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
terima kasih atas perhatian Bpk/Ibi/Sdr (i)...saran masukkan anda sangat berguna bagi kami